Senin, 01 Mei 2017

Puding Susu Oreo


Bahan Puding Susu Oreo :

  • Agar-agar bubuk plain 1 bungkus (7gram)
  • Gula pasir 100 hingga 120 gram (bisa disesuaikan dengan selera)
  • Susu 850 mili liter
  • Garam sejumput (agar rasanya manis gurih)
  • Whipcream bubuk 50 gram (optional, skip jika tidak suka)
  • Orea 8 keping (buang krimnya dan hancurkan)
  • Pasta vanilla 1 sendok teh

Bahan Pelengkap Puding :

  • Vla vanila
  • Oreo mini

Cara Membuat Puding Susu Oreo :

  1. Langkah awal dalam panci, campurkan agar-agar bubuk, gula pasir, garam serta whipcream bubuk.
  2. Selanjutnya tuang susu dan masak terus dengan menggunakan api sedang sambil diaduk sampai mendidih. Matikan api, diamkan sebentar agar uap panasnya hilang.
  3. Masukkan remahan oreo dan pasta vanila, aduk rata.
  4. Setelah itu tuang adonan ke dalam cetakan atau gelas saji, biarkan set lalu simpan ke dalam lemari es (kulkas).
  5. Puding susu oreo siap disajikan bersama bahan pelengkap seperti vla vanila dan oreo mini lengkap dengan potongan buah bila suka.
Bagaimana bahan-bahan dan cara membuat puding susu oreo ini, cukup mudah bukan? Agar rasanya semakin special, anda dapat menambahkan bubuk susu milo lengkap dengan choco ke dalamnya. Jadikan puding susu oreo lembut ini sebagai dessert atau hidangan penutup setelah menikmati hidangan