Minggu, 14 Mei 2017

5 Rahasia Memasak Cepat Dan Praktis Saat Puasa


Hanya karena malas memasak saat puasa, relakah Anda jika kesehatan keluarga menjadi taruhannya? Apalagi sudah menjadi rahasia umum jika ada sebagian pedagang nakal yang mengolah makanannya dengan bahan kimia berbahaya, seperti : borak, pewarna, MSG, pemanis, dan lain sebagainya. Tidak merasa bersalahkah Anda ketika menyajikan makanan berbahaya tersebut kepada keluarga tercinta? Memasak saat puasa tetap menyenangkan, asalkan Anda tahu rahasianya. Nah, berikut ini akan disajikan rahasia masak cepat dan praktis saat puasa :

•    Membuat bumbu racik sendiri

Salah satu trik memasak cepat dan mudah adalah menggunakan bumbu racikan sendiri. Tinggal siapin bahan yang berkualitas, trus tambahkan bumbu racik sendiri, masak sebentar saja, jadi dech.(Cara Membuat Bumbu Racik Sendiri)

•    Gunakan alat dapur yang canggih

Penggunaan alat dapur yang canggih tentu akan mendukung kegiatan memasak di dapur. Anda bisa memilih beberapa alat masak yang benar-benar membantu pekerjaan memasak, seperti : presto, microwave, doublepan, dan lainnya.

•    Siapkan bahan-bahan berkualitas

Sebelum memasak, pastikan semua bahan sudah siap. Pilihlah bahan-bahan berkualitas agar hasil masakan bisa sempurna. Kupas/siangi/potong semua bahan yang akan di masak, cuci bersih, jadi saat memasak Anda tinggal masukin saja.

•    Sediakan bahan pelengkap untuk masakan

Pastikan Anda sudah melengkapi semua kebutuhan memasak, termasuk bahan tambahan, seperti : kecap manis, kecap asin, saus tomat dan cabe, minyak wijen, dan lain sebagainya.

•    Pilih jenis masakan yang praktis

Agar kegiatan masak tidak menguras tenaga Anda, pilihlah jenis masakan yang praktis atau tidak ribet, misalnya : oseng-oseng, sayur beningan (sop, sayur asem, sayur kunci), bakaran, dan lain sebagainya.
Dengan memahami rahasianya, dijamin proses memasak di dapur akan lebih cepat dan menyenangkan. Selamat memasak yaa!

Cara Membuat Bumbu Dasar Yang Mudah dan Praktis

Sering merasa malas memasak dan lebih memilih membeli makanan matang di luar? Sekali dua kali sich mungkin tidak masalah, tapi kalau setiap hari pasti akan bosan juga. Selain itu, apakah Anda yakin kalau makanan matang diluar benar-benar terjamin higienitasnya dan bebas dari bahan-bahan berbahaya? 


Sudah menjadi rahasia umum jika demi meraup untung besar, sebagian pedagang makanan tega menggunakan bahan-bahan berbahaya secara berlebihan, misalnya : pewarna, msg, pengawet, pemanis, dan lain sebagainya. Nah, apakah Anda rela membiarkan keluarga tercinta menikmati makanan dan minuman yang dapat mengancam kesehatannya? (6 jenis sirup buah sehat dan praktis untuk bulan puasa)
Memasak sendiri menjadi solusi yang tepat untuk menghindarkan keluarga dari makanan dan minuman luar yang berbahaya. Agar masak jadi mudah dan menyenangkan, Dapuronlineku akan menyajikan tips membuat dasar praktis yang mudah dan praktis, berikut ini :

1.    Bumbu dasar merah

Bumbu dasar merah ini bisa Anda gunakan untuk mengolah berbagai masakan, diantaranya : nasi goreng, sambal goreng, balado, dan lain sebagainya. Adapun cara membuatnya adalah :
Bahan yang dihaluskan :
•    250 gr cabai merah ( buang bijinya )
•    15 bh bawang merah
•    10 sg Bawang putih
•    5 bh Kemiri sangrai
•    4 bh tomat
•    3 sdt terasi
•    1 sdm gula pasir
•    ½ sdt garam
•    10 sdm minyak goreng
Blender bumbu bersama minyak goreng (tanpa tambahan air). Tumis semua bumbu halus, tambahkan 2 lb daun salam dan lengkuas. Kemudian simpan dech di freezer agar bisa digunakan saat dibutuhkan.

2.    Bumbu dasar putih

Bumbu dasar putih ini bisa Anda gunakan untuk memasak mie, capcay, bihun, oseng-oseng, sop, dan lain sebagainya.  Untuk beberapa masakan lain, Anda tinggal menambahkan bumbu lainnya, misalnya rawon (tinggal menambah kluwek), semur (tinggal menambah kecap dan pala). Adapaun cara membuat bumbu dasar putih, yakni :
Bahan yang butuhkan :
•    15 bh bawang merah
•    10 siung bawang putih
•    1 sdm Merica
•    5 buah kemiri sangrai
•    2 cm lengkuas dirajang halus
•    2 sdt garam
•    2 sdt gula pasir
•    5 sdm minyak goreng
Blender bumbu bersama minyak goreng hingga halus (jangan tambahkan air). Tumis bumbu hingga matang, lalu simpan dalam kulkas.

3.    Bumbu dasar kuning

Bumbu kuning bisa dikatakan hampir sama dnegan bumbu putih, hanya saja bumbu ini ditambah kunyit, lada serta jahe. Bumbu kuning ini bisa Anda gunakan untuk memasak Soto ayam, soto daging, acar, pesmol, ungkep ayam, dan lain sebagainya. Adapun cara membuat bumbu kuning adalah :
Bahan yang dibutuhkan :
•    15 bh bawang putih
•    10 bh bawang merah
•    10 Kemiri sangrai
•    1 sdm lada bubuk
•    6 cm kunyit
•    3 cm jahe
•    2 cm lengkuas
•    2  sdt garam
•    1 sdt gula pasir
•    8 sdm minyak goreng
Blender bumbu bersama minyak goreng hingga halus, lalu tumis hingga matang dan harum. Dinginkan dan simpan bumbu kedalam kulkas.

4. Bumbu dasar oranye

Bumbu dasar oranye bisa dikatakan merupakan perpaduan antara bumbu dasar kuning dan bumbu dasar merah. Bumbu dasar oranye ini bisa digunakan untuk mengolah aneka makanan, antara lain : kare (tinggal menambahkan kari bubuk), rendang (tinggal menambahkan santan kental) dan gulai. Adapun cara membuat bumbu oranye, adalah : 
Bahan yang dibutuhkan :
•    15 bh Bawang merah
•    10 sg Bawang putih
•    10 bh cabe merah buang biji
•    10 bh kemiri
•    2 sdt lada bubuk
•    2 sdm ketumbar bubuk
•    1 sdt jinten
•    1 sdt adas manis bubuk
•    3 cm kunyit
•    2 cm jahe
•    2 cm lengkuas
•    2 sdt garam
•    sdt gula
•    10 sdm minyak goreng
Blender bumbu bersama minyak hingga halus. Tumis hingga matang dan bumbu siap digunakan saat dibutuhkan. Gimana Sobat, masak jadi lebih mudah khan? Semoga Tips Membuat Bumbu Dasar Praktis yang Mudan dan praktis diatas dapat bermanfaat untuk kita semua. Happy Cooking!

Persiapan Memasuki Bulan Ramadhan


Sudah menjadi rahasia umum bahwa setiap menjelang Ramadhan, biasanya akan diawali dengan naiknya harga sembako. Kenaikan harga sembako ini biasanya akan terus berlanjut hingga lebaran (Idul Fitri) tiba. Selain harga sembako yang melonjak,biasanya akan diikuti oleh yang lain seperti harga tiket kendaraan umum (darat,laut dan udara) bagi yang akan mudik.  Namun sebagai orangtua khususnya para bunda, pastinya dituntut untuk cerdas guna menyiasati kondisi tersebut. Meski saat puasa, frekuensi makan memang berkurang menjadi dua kali saja, yakni sahur dan buka puasa. Namun demikian menu Ramadhan biasanya akan lebih spesial dari hari biasanya. Dengan begitu bisa dipastikan budgetnya pun akan lebih besar pula.

Nah, agar ibadah puasa kita bisa lancar tanpa pusing memikirkan kenaikan harga sembako dan keribetan memasak di dapur, ada baiknya simak tips bunda cerdas dalam memasuki Ramadhan:

1. Stok bahan kebutuhan pokok

Stok disini bukan berarti kita ingin menumpuk atau menimbun sembako di rumah,karena menimbun barang termasuk sembako tentunya bukan perbuatan yang terpuji. Akan menyetok disini hanya sebagai persiapan kebutuhan pokok selama Ramadhan saja. Belanja kebutuhan pokok selama Ramadhan, seperti minyak goreng, tepung, beras, gula, dan lainnya adalah baik dilakukan sebelum Ramadhan tiba. Biasanya ada diskon-diskon yang digelar oleh beberapa supermarket,bunda bisa memanfaatkan moment ini. Namun demikian, bunda juga harus hati-hati dan cermat,apakah program tersebut betul diskon atau hanya jebakan saat saja.

2. Racik bumbu instan sendiri

Bumbu-bumbu termasuk salah satu komoditas yang mengalami kenaikan harga di bulan Ramadhan. Untuk menyiasatinya,bunda bisa mulai belanja beberapa jenis bumbu dasar, misalnya bawang merah, bawang putih, cabe, merica, dan lain sebagainya. Bunda bisa mengolah beberapa jenis bumbu tersebut menjadi bumbu instan yang siap pakai, misalnya : untuk bawang merah dan putih,bisa menghaluskan, tumis hingga matang, kemudian simpan di kulkas. Untuk cabai dan merica, bisa menyulapnya menjadi bubuk cabai dan bubuk merica. Cara ini tidak hanya membuat Bunda lebih tenang menghadapi kenaikan harga, tapi juga memudahkan proses memasak khususnya saat waktu memasak sudah mepet.

3. Menyimpan daging/ikan/makanan olahan beku

Beberapa bahan lauk pauk seperti daging ayam, sapi dan ikan bisa dibekukan didalam freezer. Bunda bisa menyimpan daging segar untuk stock satu bulan, jadi kapanpun dibutuhkan, tinggal masak tanpa harus pusing belanja lagi. Selain itu, Ayah Bunda juga bisa membuat olahan daging dan ikan, misalnya : baso daging sapi, baso ikan, nugget, dan lain sebagainya.

4. Membuat lauk kering

Lauk kering bisa menjadi alternatif yang mudah saat menikmati makan sahur, apalagi jika kita bangunnya kesiangan atau sudah mepet waktu Imsak. Bahan-bahan yang bisa dijadikan lauk kering menyambut Ramadhan, antara lain : kentang kering, tempe kering, abon tuna, dendeng daging, serundeng ayam, dan lain sebagainya

5. Buat aneka sambal kesukaan

Bagi sebagian orang sambal adalah menu pokok yang harus ada,apa pun makanannya. Padahal bahal baku sambal adalah cabe, sementara biasanya harga cabe termasuk daftar yang sering mengalami kenaikan di bulan Ramadhan dengan signifikan. Agar tidak pusing mikirin harga cabe yang melambung dan agar tidak ribet bikin sambal pas bulan puasa, ada baiknya  mulai membuat aneka jenis sambal untuk stock. Sambal bisa tahan hingga 1 bulan lebih tanpa bahan pengaet ,dengan catatan proses penyimpanannya tepat. Saat dibutuhkan,kita tinggal menghangatkan saja.

6. Membuat sirup sehat dan alami

Minuman manis dan menyegarkan adalah menu paling diperlukan khususnya saat berbuka puasa. Di pasaran memang sirup instan, namun biasanya harganya juga lumayan mahal. Selain itu sebagian sirup di pasaran belum aman untuk kesehatan seperti masih mengandung pemanis dan pewarna berbahaya. Untuk menyiasatinya, kita bisa mulai membuat sirup sehat dari buah-buahan/sayuran yang alami, misalnya tomat, jeruk, pandan, melon, dan lain sebagainya. Selain biayanya murah dan bisa dikerjakan bersama keluarga,sirup ini juga sehat karena berbahan dasar alami.

7. Membuat kue lebaran

Sebagian keluarga khususnya yang mempunyai balita menganggap lebaran belum lengkap jika tidak ada kuenya. Boleh saja,toh kue tersebut bukan hanya dikonsumsi atau dimakan keluarga saja melainkan akan disujuhkan kepada para tetangga atau saudara yang datang bersilaturrahim. Dipasaran memang tersedia,namun harganya juga lumayan mahal. Kebanyakan kue berbahan dasar terigu,mentega,telur,gula pasir dan sebagainya. Sementara diketahui bahan-bahan tersebut sudah dapat dipastikan akan mengalami kenaikan menjelang atau saat Ramadhan. Ayah Bunda bisa membeli bahannya sekarang sebelum harga naik tinggi. Membuat kuenya bisa menjelang Ramadhan atau jelang lebaran yang penting bahannya sudah tersedia dulu. Ada bahan kue yang tidak tahan lama seperti telur,sehingga biar segar boleh saja membelinya saat akan membuat kue.

Selamat mencoba dan mempersiapkan Ramadhan dengan penuh berkah. Namun sejatinya persiapan Ramadhan yang utama adalah persiapan jasmani dan rohani. Fisik harus dijaga agar tetap fit saat menjalankan ibadah Shaum selama sebulan penuh khususnya persiapan ruhani atau spiritual karena ibadah Ramadhan bukan sekedar menahan lapar dahaga saja saat siang hari melainkan banyak amalan yang bernilai bahala besar di sisi Allah Swt. [Adm,berbagai sumber]

Sabtu, 13 Mei 2017

Kue Semprit

Berbagai macam kue dan rasa serta bentuk yang banyak di sajikan biasanya menjelang hari raya idul fitri. Kebiasaan para kaum wanita menjelang lebaran selalu membuat berbagai kue kering untuk lebaran kemudian di simpan didalam toples yang kedap terhadap udara. Salah satunya yang akan di bahas kali ini adalah kue kering juga yaitu kue semprit. Kue semprit adalah kue kering yang sangat enak dan gurih serta kue semprit ini memiliki bentuk yang indah seperti bunga mawar yang sedang mekar. Kue semprit tidak hanya di sajikan saat lebaran, tetapi kue semprit juga bisa anda sajikan di rumah anda sebagai cemilan atau untuk sajian para tamu yang datang ke rumah anda. Apalagi jika membuat kue semprit ini dengan anggota keluarga yang lainnya pasti terasa lebih ramai dan menyenangkan serta membuat tambah akrab karena canda dan tawa dalam membuat kue semprit ini. Anda bisa membuatnya dengan resep di bawah ini, ikuti langkah-langkahnya yaaa…

Cara membuat kue semprit enak dan sederhana



Bahan :

  • 40 gram tepung jagung atau bisa juga dengan tepung maizena
  • ¼ sdt vanili bubuk
  • 150 gr gula pasir yang bubuk
  • Telur ayam 2 btr
  • 200 gram mentega
  • 110 gram kismis untuk hiasan kue
  • 380 gr tepung terigu kadar protein sedang

Cara membuat kue semprit :

  1. Sediakan wadah untuk membuat adonan, masukan tepung maizena dan tepung terigu campurkan kedua bahan tersebut sampai rata. Sediakan satu wadah lagi yang ukuran kecil, tambahkan putih telur kemudian kismis rendam di dalam putih telur.
  2. Siapkan wadah lagi yang berukuran besar untuk membuat adonan dan campurkan margarine vanili, gula bubuk, dan dua butir kuning telur campurkan hingga bahan tersebut rata dan mengembang. Agar adonan hasilnya bagus bisa dengan menggunakan mixer.
  3. Lalu tambahkan adonan tepung maizena kedalam adonan tadi di atas, campurkan semua bahan hingga bahan tercampur rata. Ambil loyang dan olesi dengan margarine sebelumnya agar adonan tidak lengket.
  4. Ambil plastik dan masukan adonan kue kedalam plastik lalu semprotkan adonan kue dengan bentukan seperti bunga mawar yang sedang merekah. Lakukan hingga adonan sampai habis.
  5. Lalu ambil satu persatu kismis dan selai rasa strawberry lalu simpan di atas kue semprit untuk lebih tepatnya di bagian tengah atas kue. Lalu setelah selesai masukan loyang kedalam oven dengan suhu 165º dan panggang hingga matang.
  6. Angkat dan dinginkan terlebih dahulu kuenya, lalu anda bisa memasukannya kedalam toples untuk persediaan dan sajian selanjutnya.

Ternyata mudah sekali membuat ku semprit, silahkan segera mecobanya di rumah sebagai menu sajian di meja tamu atau sebagai cemilan baru anda dirumah bersama keluarga anda. Selamat mencoba.

Kue Nastar Nanas


Ramadhan telah tiba dan lebaran sebentar lagi. Salah satu hal yang dibisa dipisah jika lebaran telah tiba adalah mempersiapkan kue untuk para tamu dan keluarga nanti. Salah satu yang sering dihidangkan saat lebaran ini adalah kue nastar nanas. Meski harga nanas ataupun selai nanas cukup mahal, namun tetap saja banyak yang membuat nastar nanas ini. bahkan, kadang – kadang harga dari kue nastar selai nanas ini harga bisa sangat melambung tinggi pada saat – saat menjelang Ramadhan seperti sekarang ini. Nah, salah satu hal yang bisa anda lakukan untuk menghemat pengeluaran adalah dengan membuat kue nastar nanas sendiri. Nah, jika anda masih bingung dengan resep dan cara membuat kue nastar selai nanas, simak resep dan cara membuatnya sebagai berikut ini.

Tips untuk membuat selai nanas untuk kue nastar selai nanas

  • Sebelum sampai resep dan bagaimana cara membuatnya, saya akan memberikan tips untuk cara membuatnya terlebih dahulu. Berikut ini adalah tipsnya :
  • Untuk membuat selainya, pilihlah sebuah nanas yang bewarna kuning ranum segar. Ini dimaksudkan agar nanti aromanya semakin wangi. Jika anda tidak dapat memilihnya, anda bisa membeli selai nastar yang banyak dijual di pasaran.
  • Jika anda memilih menggunakan nanas segar, maka parutlah nanas tersebut dengan menggunakan sebuah parutan keju yang tajam. Namun, jangan pernah anda blender nanas tersebut.
  • Panaskan nanas terrsebut tanpa anda campur dengan gula dengan nyala api yang sedang. Jika air dinanas tersebut sudah menguap baru anda masukkan gula tersebut dan masak sampai nanas tersebut kering.
  • Tambahkan juga garam pada selai untuk menambah cita rasa.
  • Ratakan selai tersebut pada sebuah Loyang dan panggang sebentar saja di oven.


Bahan – bahan yang anda butuhkan untuk membuat nastar selai nanas :

  • 450 gram tepung terigu.
  • 6 butir telur (pisahkan antara kuning dan putih telur)
  • 50 – 75 gram keju parmesan.
  • 150 gram gula halus.
  • 375 gram mentega.
  • 120 gram susu bubuk.
  • Selai nanas yang tadi sudah anda buat, atau yang sudah anda beli.

Cara Membuat Kue Nastar Selai Nanas :

  1. Campurkan 3 kuning telur dan 2 putih telur pada suatu wadah dan kocok hingga rata.
  2. Tambahkan tepung terigu, mentega, gula halus dan keju parmesan pada campuran kuning dan putih telur tadi lalu aduk hingga rata. Jika dirasa masih terlalu encer anda dapat menambahkan tepung terigunya lagi.
  3. Bentuk adonan tersebut menjadi sebuah bentuk bulat – bulat kecil dan didalamnya bulatan tadi tambahkan selai nanas pada sebuah Loyang.
  4. Panggang nastar tadi pada sebuah oven dengan suhu kurang lebih 170 – 180 derajat, selama kurang lebih 15 – 20 menit.
  5. Jika sudah matang, angkat dan nastar selai nanaspun sudah siap anda sajikan.

Kue Kastengel


Nah sebelum anda memulai bikin kue keju kastengel yang enak, gurih, dan garing, tentunya mesti mempersiapkan bahan bahan yang diperlukan dan juga peralatan yang nanti akan dibutuhkan, sehingga saat pembuatan kue kastengel tidak harus bolak balik melengkapi bahannya atau mencari cari peralatannya. Yuk kita kue kreasi baru keju kastengel siapkan segala sesuatunya dengan lengkap.

Peralatan untuk bikin kue keju kastengel

  • Wadah untuk tempat adonan, sesuaikan besarnya dengan banyaknya adonan anda.
  • Sediakan juga ayakan halus untuk tepung, anda bisa menggunakan ayakan santan kelapa.
  • Mixer untuk membuat dan mengaduk adonan, atau bisa juga dengan spatula.
  • Loyang ukuran empat persegi, sesuaikan dengan jumlah adonan anda, atau bisa juga dengan beberapa kali digunakan.
  • Plastik bening atau apa saja untuk wadah adonan yang sudah di cetak
  • Dan peralatan lain yang mungkin di gunakan

Bahan bahan kue keju kastengel

  • Tepung terigu : ± 350 gram, pilih tepung terigu serba guna
  • Tepung maizena : ± 50 gram, disebut juga sebagai tepung jagung.
  • Telur ayam : 2 butir, pisahkan antara kuning telur dan putih telur
  • Margarin : ± 150 gram
  • Telur ayam : 1 butir, ambil kuning telurnya untuk olesan
  • Baking powder : ± ¼ sendok teh.
  • Keju padat : ± 200 gram parut lembut sebelum digunakan, anda bisa menggunakan keju kraft, keju edam atau keju cheddar.
  • Butter : ± 100 gram
Setelah semua bahan bahan dan peralatan terkumpul semua, yuk mulai melangkah ke dapur kesayangan untuk bikin kue keju kastengel spesial renyah dan gurih.


Petunjuk lengkap cara membuat keju kastengel

  1. Langkah pertama ambil wadah dan masukkan margarin, butter, kuning telur dan 200 gram keju parut, kemudian aduk rata dengan spatula atau mixer dengan putaran rendah.
  2. Berikutnya masukkan tepung terigu dan tepung maizena dengan di ayak terlebih dahulu.
  3. Lantas aduk aduk hingga benar benar merata dan kalis, jika masih terlalu lembek bisa tambahkan tepung terigu secukupnya.
  4. Selanjutnya siapkan plastik dan letakkan di tempat yang datar, Taruh adonan dan pipihkan hingga ketebalan sekitar 10 mm ( 1 cm ), usahakan adonan rata.
  5. Lantas olesi dengan kuning telur dan taburi dengan keju cheddar atau keju edam dengan di parut secara merata.
  6. Potong potong dengan ukuran panjang ± 3cm dan lebar ± 1 cm
  7. Ambil loyang dan taburi tepung terigu tipis tipis secara merata. lantas letakkan secara rapi di atas loyang. Simpan dalam kulkas sekitar 15 menit.
  8. Siapkan oven dengan panas sekitar 180ºC, masukkan oven selama ± 25 hingga 30 menit.
  9. Angkat dan dinginkan, simpan dalam toples.

Rupanya cukup mudah cara bikin kue keju kastengel yang telah masuk dalam kue rumahan yang cukup digemari, sehingga tanpa keahlian khusus anda sudah mampu membuat keju kastengel sendiri. Cukup bangga dengan kue bikinan sendiri.

Botok Tempe Petai Cina

Botok tempe petai cina paling enak jika di kukus dengan daun pisang. Cara membuat botok tempe cukup mudah. Bahan bahan botok petai cina yakni : petai cina, tahu kulit, tempe, dan ikan teri sudah cukup lengkap. Bumbu botok juga cukup sederhana yang biasanya hanya menggunakan beberapa bahan bumbu botok, seperti : cabe merah, bawang putih, bawang merah, kencur, dan lainnya. Meskipun bahannya cukup sederhana, namun ada beberapa hal yang mesti diperhatikan terutama saat memilih bahan utamanya seperti petai cina dan juga bahan kelapanya. Yuk kita ikuti bersama bagaimana cara buat lauk botok tempe dengan campuran petai cina ini.

Resep botok lamtoro merupakan resep masakan sederhana yang cukup enak sebagai pelengkap makan. Bahkan hanya mengguakan nasi putih hangat saja sudah cukup enak. Resep masakan olahan dengan tambahan petai cina ini juga merupakan resep tradisional yang cukup digemari. Petai cina dibeberapa daerah mempunyai berbagai macam nama sehingga resep masakan tradisional ini mempunyai beberapa nama di daerah, seperti : resep botok pete lamtoro, resep botok mlanding jawa, atau resep botok mlanding khas solo. Meskipun demikian cara masak botok tahu tempe dengan tambahan petai cina ini cukup mudah.

Petai cina banyak dijual di pasar pasar tradisional dengan harga sangat murah, tetapi kalau di kota kota besar cukup sulit di temukan di pasar karena jarang ada yang menjual petai cina. Meskipun demikian anda tetap bisa bikin botok tempe yang enak dengan campuran petai cina. Seperti diketahui bahwa pohon petai cina merupakan tanaman liar yang sangat mudah tumbuh dan hidup, bahkan tanpa harus ditanam. Sehingga cukup mudah menemukan pohon petai cina dan tidak perlu membelinya. Pohon petai cina mempunyai beberapa nama lain yakni lamtoro atau mlandingan merupakan sejenis pohon perdu yang sering tumbuh liar di kebun kebun kosong.

Untuk membuat botok lamtoro yang enak maka bunda mesti memilih buah lamtoro yang masih muda. Seperti diketahui bahwa masakan botok petai cina ini paling sedap jika dicampuri dengan biji petai cina. Namun demikian tidak semua enak dimakan, sehingga bunda mesti memilih buah petai cina yang masih muda namun sudah berisi. Buah lamtoro yang sudah mulai tua berwarna sedikit kecoklatan, sehingga pilihlah yang masih hijau dengan deretan biji yang cukup bagus dan belum terlalu besar. Perhatikan juga kesehatan pohon petai cina ini, karena kadang kala meskipun buahnya masih mudah sudah mulai kecoklatan karena pohonnya terserang hama.

Hal lainnya yang mesti bunda perhatikan saat akan bikin botok tempe jawa adalah kelapa parut. Karena yang namanya masakan botok wajib menggunakan kelapa parut. Untuk hasil olahan botok yang enak bunda mesti menggunakan kelapa muda parut, jika dengan kelapa tua, maka rasa botok kurang enak dan tidak lembut. Kelapa untuk botok yang bagus adalah lebih muda dari kelapa buat bikin santan dan lebih tua sedikit dari yang biasa dibuat untuk campuran es kelapa muda, jadi memang harus pas memilihnya. Pesan saja sama penjual kelapanya biar dicarikan yang pas.

Bahan bahan campuran lauk pauk botok petai cina ini biasanya menggunakan tahu dan tempe serta ikan teri. Untuk penggunaan bahan tahu sebaiknya gunakan tahu kulit dan perhatikan kualitasnya sebab saat ini banyak juga tahu yang kualitasnya jelek dan baunya asam. Demikian juga dengan bahan tempe, juga demikian, carilah yang bagus dan tidak bau asam. Kualitas bahan tahu dan tempe yang bunda gunakan sangat mempengaruhi hasil masakan botok nantinya. Kalau penggunaan bahan pelengkap seperti teri bisa disesuaikan dengan selera, bisa mencantumkan bahan teri atau tidak, jenis ikan teri juga bebas, mau teri medan atau ikan teri asin biasa juga sama enaknya.

Masakan botok enak dimasak dengan direbus, namun lebih enak lagi jika masaknya dengan dibungkus daun pisang. Memang untuk hasil terbaik dan paling yang namanya botok ya dibungkus dengan daun pisang. Pada dasarnya semua daun pisang bisa digunakan untuk membungkus botok petai cina atau botok lamtoro ini, namun yang paling bagus adalah menggunakan daun pisang batu karena lemas dan tidak mudah pecah. Namun kadang kala cukup sulit mendapatkan daun pisang batu, yah dengan daun pisang apa saja juga boleh, tetapi bunda mesti menjemur dahulu supaya lemas dan tidak mudah pecah.


Resep botok tempe petai cina

Bahan bahan

  • Tahu kulit : 10 buah
  • Tempe : 1 buah ukuran sedang
  • Ikan teri asin : ± 100 gram ( 1 ons )
  • Biji lamtoro / petai cina : ± 200 gram atau secukupnya ( sesuai selera )
  • Kelapa parut : ± ½ buah kelapa muda parut, disarankan parut serong

Bahan bumbu botok tempe petai cina

  • Bawang putih : 3 siung
  • Bawang merah : 5 buah
  • Cabe merah : 10 buah ( sesuai selera )
  • Cabe rawit kecil : suka suka
  • Kemiri : ± 3 biji
  • Kencur : ± 2 cm
  • Lengkuas : sepotong ukuran 1 cm hingga 2 cm
  • Daun salam : 3 lembar
  • Garam dan penyedap rasa : secukupnya.


Cara membuat botok tempe petai cina

  1. Potong potong tahu kulit dan tempe kotak kotak bentuk dadu dengan ukuran 1 cm
  2. Haluskan / uleg semua bahan bumbu kecuali cabe rawit ( biarkan utuh ), lantas masukkan dalam wadah.
  3. Tambahkan potongan tahu kulit, tempe, ikan teri, kelapa parut, dan bahan bahan tambahan lainnya termasuk garam secukupnya dan penyedap rasa. Aduk aduk hingga benar benar merata.
  4. Coba cicipi dan tambahkan garam untuk menyesuaikan cita rasanya.
  5. Bungkus dengan daun pisang dan kukus hingga matang.

Selesai sudah bunda cara bikin botok petai cina. Resep masakan botok lamtoro bungkus daun pisang ini jika sudah matang bisa ditandai dengan perubahan warna pada daun pisangnya yakni warna berubah menjadi sedikit hitam.